-->

Cara Atasi BlueScreen Windows Akibat Crowdstrike

 Crowdstike antivirus mengakibatkan bluescreen pada sistem operasi windows sehingga secara tiba-tiba windows tidak bisa di gunakan

Cara Atasi BlueScreen Windows Akibat Crowdstrike


nbcdns - Cara Atasi BlueScreen Windows Akibat Crowdstrike - Beberapa waktu lalu banyak banget komputer di dunia mengalami bluescreen yang mengakibatkan banyak pengguna pc dan laptop tidak bisa menggunakan perangkat mereka.

Hal ini diakibatkan dari update yang dilakukan oleh sistem kemanan siber Crowdstrike sehingga menyebabkan banyak komputer dan server yang menggunakan windows mengalami blue screen.

Bahkan mulai dari Bank, Maskapai penerbangan, supermarket, dan sistem penyiaran yang menggunakan windows terkena dampak dari problem update yang ada pada antivirus crowdstrike.

Bagi kamu yang mengalami bluescreen karena menggunakan antivirus crowdstrike maka nbcdns akan memberikan kamu solusi ampuh sehingga komputer kamu bisa berjalan normal kembali

Baca Juga Blue Screen Di Windows dan 8 Cara Mengatasi Blue Screen Di Windows 11 


Cara Atasi BlueScreen Windows Akibat Crowdstrike

Untuk saat ini penyedia antivirus crowdstrike memberikan langkah-langkah cara mengatasi bluescreen windows karena update antivirus crowdstrike.

Kamu bisa mengikuti langkah-langkah cara mengatasi bluescreen windows akibat crowdstrike sebagai berikut ini

  • Boot Windows Safe Mode atau Windows Recovery Environment.
  • Arahkan ke direktori C:\Windows\System32\drivers\CrowdStrike.
  • Cari file dengan nama “C-00000291*.sys” dan hapus.
  • Boot ulang komputer.
Bagi kamu yang menggunakan bitlocker maka di sarankan untuk memasukkan key recovery bitlocker karena untuk memperbaiki bluescreen pada crowdstrike kamu akan di minta untuk memasukkan key bitlocker.

Ada opsi lain yang bisa kamu ambil adalah dengan menunggu update perbaikan Crowdstrike. Cara ini melibatkan reboot mesin windows beberapa kali dengan harapan update berhasil di install sebelum mesin mengalami BSOD.



Beberapa orang yang mengalami bluescreen pada windows berhasil online kembali setelah beberapa kali reboot sistem operasi mereka.

Beberapa opsi di atas bisa menjadi langkah terbaik untuk mengatasi bluescreen yang di akibatkan oleh antivirus crowdstrike.

Sekian dulu informasi nbcdns kali ini dengan judul Cara Atasi BlueScreen Windows Akibat Crowdstrike

Berlangganan update artikel terbaru via email:

0 Response to "Cara Atasi BlueScreen Windows Akibat Crowdstrike"

Post a Comment

Jangan lupa komentar ya

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel