Prosesor AMD yang banyak di kenal oleh para pengguna laptop dan pc pastinya kelas AMD Ryzen 3, AMD Ryzen 5, dan AMD Ryzen 7 namun apakah kamu tau arti dari huruf yang ada di belakang seri AMD.
nbcdns - Rahasia di Balik Nama: Arti Huruf pada Prosesor AMD - prosesor AMD merupakan otak dari sebuah komputer yang juga merupakan pesaing dari seri intel core i.
Pastinya kamu mengetahui jika intel juga memiliki prosesor dengan penamaan Intel Core i3, Intel Core i5 dan Intel Core i7.
Mirip dengan intel yang menggunakan kode huruf pada prosesor, maka AMD yang merupakan pesaing dari Intel juga mengeluarkan seru Ryzen 3 untuk menyaingi Intel Core i3, Ryzen 5 untuk intel core i5 dan Ryzen 7 untuk intel core i7.
Dengan kemampuan yang mirip namun biasanya untuk kamu yang memiliki budget minim untuk membeli laptop atau PC.
Tapi ingin laptop dan pc kamu memiliki kemampuan mengolah data yang cukup luar biasa, maka kamu bisa memilih prosesor dari kelas ryzen.
Alasannya karena walau memiliki kemampuan yang mirip, laptop dan pc yang menggunakan prosesor ini memiliki harga yang cukup murah.
Tapi sebelum kamu membeli laptop dan pc dengan prosesor Ryzen, maka kamu wajib mengetahui apa arti dari huruf yang terdapat di belakang sering prosesor yang ingin kamu beli.
Baca Juga Jurus Jitu Memilih Prosesor: Jangan Sampai Salah Pilih!
Arti Huruf pada Prosesor AMD
Pastinya tidak semua prosesor yang AMD ryzen keluarkan memiliki kegunaan yang sama, karena mereka dibuat dengan tujuan yang berbeda-beda.
Bagi yang penasaran dengan arti huruf yang ada pada prosesor AMD maka nbcdns akan memberikan penjelasannya di bawah ini.
Huruf G pada prosesor AMD
Pada prosesor dengan huruf G di belakang seri prosesor manandakan prosesor yang di beli sudah termasuk dengan kartu grafis jadi kamu gak perlu membeli kartu grafis lagi agar bisa menampilkan kerjaan kamu ke layar komputer.
Untuk laptop yang langsung mendapatkan kartu grafis biasanya akan mendapatkan harga lebih murah ketimbang kamu yang membeli laptop dengan vga yang terpisah.
Huruf X pada prosesor AMD
Untuk kamu yang hobi untuk mengoprek prosesor kamu maka kamu wajib untuk membeli prosesor AMD dengan huruf X di belakangnya.
Prosesor ini merupakan prosesor yang bisa kamu overclock untuk menambah kecepatan dari prosesor yang kamu miliki.
Prosesor ini cocok banget untuk kamu pekerja grafis atau kamu yang hobi bermain game.
Huruf U pada prosesor AMD
Untuk yang ingin membeli laptop dengan harga yang terjankau dan hemat daya maka kamu bisa memilih prosesor dengan huruf U di belakang angka.
Biasanya prosesor dengan huruf U di belakang angka maka kamu bisa mendapatkan laptop dengan daya listrik yang rendah sehingga cocok untuk laptop budget.
Huruf H pada prosesor AMD
Pecinta gaming wajib banget untuk membeli laptop dengan prosesor AMD dengan huruf H di belakang angka.
Huruf H ini berarti prosesor ini memiliki daya proses yang lebih tinggi tapi suhu yang di hasilkan juga cukup tinggi.
Biasanya prosesor dengan huruf H di belakang ini wajib menggunakan kipas prosesor yang dengan tingkat penurunan suhu yang cukup tinggi agar suhu yang di hasilkan prosesor bisa di tekan.
Huruf T pada prosesor AMD
Prosesor AMD dengan huruf T di belakang angka memiliki makna prosesor ini memiliki clock speed yang cukup tinggi dan pastinya jauh lebih panas.
Pastikan untuk mengecek kembali kebutuhan penggunaan laptop dan pc kamu di sesuaikan dengan seri prosesor yang ingin kamu beli.
Biasanya mereka akan menyertakan seri prosesor dengan huruf di belakang untuk membedakan penggunaan dari prosesor.
Sekian dulu artikel newbie kali ini dengan judul Rahasia di Balik Nama: Arti Huruf pada Prosesor AMD
0 Response to "Rahasia di Balik Nama: Arti Huruf pada Prosesor AMD"
Post a Comment
Jangan lupa komentar ya