Review Yuk ASUS ROG Phone 7 The Real Gaming Phone
Main game mobile gak akan seseru ini jika kamu main game gak menggunakan ASUS ROG Phone 7 The Real Gaming Phone yang memberikan banyak keunggulan dalam bermain game.
Review Yuk ASUS ROG Phone 7 The Real Gaming Phone - Berbeda dengan jaman dulu dimana kita hanya bisa bermain game di console game yang menggunakan tv sebagai media bermain.
Semakin berkembangnya jaman maka handphone tidak lagi hanya bisa kita pergunakan sebagai alat komunikasi saja.
Sekarang ini kamu sudah bisa menggunakan smartphone kamu untuk bermain game online maupun offline dengan resolusi yang tidak kalah dengan kamu bermain game console.
Dan saat ini juga sudah banyak para pengembang game console yang melirik kesuksesan game mobile yang menarik banyak penggemar-penggemar game untuk bermain
Sehingga membuat mereka berusaha bersaing untuk mengembangkan game-game bagus agar tidak kalah dengan para pengembang game mobile dalam menarik banyak peminat.
Namun sepanjang perjalanan perkembangan game yang semakin membutuhkan banyak resource dari device yang digunakan.
Maka banyak para gammer membutuhkan handphone yang mampu dan dapat memainkan game berat tanpa ngelag
Dan handphone dengan spesifikasi bagus lah yang pastinya mampu dapat dengan lancar memainkan segala game yang dikembangkan oleh developer game android.
Baca Juga Cara Main Game Android di PC Tanpa Emulator Dengan Google Play Game Di PC
Telah hadir ASUS ROG 7
Bermain game akan menjadi sangat seru, lancar dan juga pastinya tanpa ngeleg jika kamu menggunakan handphone asus ROG Phone 7.
Smartphone pintar ini hadir dengan spesifikasi yang cukup tinggi untuk kelas handphone dengan tujuan bermain game.
Handphone ASUS ROG Phone 7 sendiri sangat cocok banget untuk kamu pergunakan untuk memenangkan kompetisi e-sport.
ASUS ROG 7 sendiri merupakan hasil penyempurnaan dari ponsel generasi sebelumnya. sehingga pengalaman kamu bermain game mobile sendiri akan menjadi lebih baik karena keunggulan dari ASUS ROG Phone 7.
ASUS ROG 7 di kembangkan dengan berfokus pada kinerja, efisien daya dan juga bagi kamu pecinta game pastikan dihadirkan pengalaman bermain game yang sangat seru.
Fitur-fitur canggih yang dikembangkan dalam smartphone ROG Phone 7 dapat meningkatkan pengalaman kamu dalam bermain game mobile dan bisa membuat kamu memenangkan berbagai permainan game esport menggunakan mobile device kamu.
Hal ini dikarenakan Asus ROG 7 di lengkapi dengan prosesor Snapdragon 8 Gen 2 yang juga dilengkapi dengan termal GameCool 7.
Sehingga dapat meningkatkan performa kamu dalam bermain game seluler dengan konsumsi daya yang cukup rendah.
Spesifikasi ASUS ROG Phone 7
Asus ROG Phone 7 merupakan sebuah ponsel gameing masa kini yang bisa membawa kamu bermain mobile gaming le tingkat level paling tinggi.
Memiliki desain yang sangat futuristik dan juga ponsel ini dilengkapi dengan berbagai fitur canggih dengan spesifikasi sebagai berikut
SPESIFIKASI UMUM
- Tahun Rilis 2023
- Jaringan 2G, 3G, 4G, 5G
- SIM Card Dual SIM (Slot Khusus)
- eSIM Tidak
BODY
- Dimensi 173 x 77 x 10.3 mm
- Berat 239 gram
- Ketahanan IP54
- Fitur Lainnya
- Tahan debu dan percikan air dari segala sisi
- Logo iluminasi RGB (bagian belakang)
- Zona sensitif tekanan (Air Trigger; dua tombol)
LAYAR UTAMA
- Jenis AMOLED
- Ukuran 6.78 inci
- Refresh Rate 165 Hz
- Resolusi 1080 x 2448 piksel
- Rasio 20.4:9
- Kerapatan 395 ppi
- Proteksi Corning Gorilla Glass Victus
- Fitur Lainnya
- 1,07 miliar warna, HDR10+
- Touch sampling rate 720 Hz
- Tingkat kecerahan: 800 nit (khas), 1500 nit (puncak)
HARDWARE
- Chipset Qualcomm Snapdragon 8 Gen 2
- CPU Octa-core (1x3.2 GHz Cortex-X3 & 2x2.8 GHz Cortex-A715 & 2x2.8 GHz Cortex-A710 & 3x2.0 GHz Cortex-A510)
- GPU Adreno 740
- MEMORI
- RAM 8 GB, 12 GB
- Memori Internal 256 GB
- Memori Eksternal Tidak Ada
KAMERA UTAMA
- Jumlah Kamera 3
- Konfigurasi
- 50 MP (wide), f/1.9
- 13 MP (ultrawide), f/2.2
- 5 MP (macro),
- Fitur PDAF, LED flash, HDR, panorama, Video: Hingga 8K@24fps, gyro-EIS
KAMERA DEPAN
- Jumlah Kamera 1
- Konfigurasi
- 32 MP (wide), f/2.0
- Fitur Panorama, HDR, Video: 1080p@30fps
KONEKTIVITAS
- WLan Wi-Fi 802.11 a/b/g/n/ac/6e/7, tri-band, Wi-Fi Direct, hotspot
- Bluetooth 5.2, A2DP, LE, aptX HD, aptX Adaptive
- Infrared Tidak Ada
- NFC Ada
- GPS GPS, A-GPS, GLONASS, BDS, GALILEO, NavIC
- USB Tipe-C 3.1 (bawah), Tipe-C 2.0 (samping), USB On-The-Go
BATERAI
- Jenis Li-Po
- Kapasitas 6000 mAh
- Fitur Pengisian cepat 65W (klaim 100% dalam 42 menit), pengisian balik 10W, bypass charging
- FITUR
- OS (Saat Rilis) Android 13
- Sensor Fingerprint (optik, di bawah permukaan layar), akselerometer, cahaya, giroskop, proksimitas, kompas
- Jack 3.5mm Ada
- Warna Phantom Black, Storm White
- Fitur Lainnya - Audio resolusi tinggi 32-bit/384kHz
- Speaker stereo dengan dua amplifier
- Mikrofon berjumlah tiga dengan Noise Reduction
- Konektor aksesori (POGO pin)
Baca Juga Siapa Yang Nabrak???? Dashcam Murah Tapi Gak Murahan 70mai 1s
Performa Asus ROG Phone 7
ASUS ROG Phone 7 di lengkapi dengan proci cipset Snapdragon 8 Gen 2 yang di padukan dengan RAM LPDDR5X 16GB dan memori internal UFS 4.0 sampai 512 GB.
Dengan perpaduan seperti ini maka asus ROG Phone 7 merupakan HP yang memiliki kinerja cepat dalam bermain game berat.
Ponsel ini di gadang-gadang menjadi ponsel gaming yang memiliki kekuatan yang luar biasa karena memiliki kecepatan 15% lebih cepat dan juga 15% lebih hemat daya dibandingkan dengan generasi sebelumnya.
Ponsel pintar ini juga memiliki RAM LPDDR5X 8533 Mbps hingga 16 GB, dengan ROM UFS 4.0 512 GB yang dua kali lebih cepat dari UFS 3.0
Didukung juga dengan WIFI 7 (802.11be) dan Qualcomm FastConnect 7800 yang mendukung kecepatan tinggi yaitu 320 MHz Multi-Link operation dengan kinerja latensi yang sehingga kamu dapat dengan mudah untuk bermain game tanpa berasa ngelag.
ASUS ROG Phone 7 juga memiliki fitur ray tracing yang dapat mempercepat komputasi waktu nyata pada perangkat keras yang membuat gamer bisa menikmati fitur nyata yang terpantul pada permukaan air dan logam sehingga membuat bermain game menjadi sangat real dengan vitur ini.
Seri Asus ROG Phone 7 juga menggunakan layar samsung AMOLED 165 Hz dengan tingkat sentuh 720 Hz dan akurasi warna Delta E <1 untuk visual yang bagus.
Tingkat kecerahan pada ponsel ini juga di tingkatkan hingga 1.500 nits sehingga kamu dapat dengan mudah melihat permainan game yang kamu mainkan.
Bakan jika kamu menggunakan hp rog paling bagus yaitu ROG Phone 7 Ultimate maka handphone kamu akan mendapatkan ROG vision yang menampilkan warna unik yang ada di bagian belakang ponsel.
Fitur yang satu ini akan menampilkan animasi yang berbeda pada setiap pristiwa sistem, seperti pengisian daya, panggilan masuk, aktivasi mode x dan lain sebagainya.
Pengisian daya yang efisien
Hanphone ROG Phone 7 bisa di bilang handphone yang memiliki performa handphone gaming dengan daya yang sangat efisien.
Hal ini karena adanya perpaduan dari Snapdragon 8 Gen 2 yang di sempurnakan oleh sistem pendinginan GameCool 7 yang digunakan untuk mendinginkan hp ROG Phone 7 sehingga handphone kamu akan tetap adem saat bermain game yang cukup berat.
Bagi kamu yang membeli seri rog termahal seperti ROG Phone 7 Ultimate, kamu akan mendapatkan sistem pendinginan yang semakian baik karena ada AeroActive Portal, yang merupakan ventilasi yang membuat handphone kamu tetap dingin.
Sistem ini sangat efisien karena dapat menghilangkan panas yang di hasilkan oleh SoC, dan bisa menghasilkan pengingkatan penting dalam kinerja selama bermain game dan daya tahan baterai.
Pada saat Portal AeroActive kamu aktifkan, maka efisiensi termal yang ada pada ponsel akan meningkat hingga 20%.
Siklus kecepatan baru vapor chamber di ROG Phone 7 juga sudah di desain ulang sehingga lebih besar dan juga menggunakan teknologi baru.
Sistem ini menggunakan kolom sumbu yang berbentuk trisula khusus yang ada di tepi panjang ruangan untuk meningkatkan efisiensi.
Selain itu di handphone ini terdapat enam saluran yang digunakan untuk mengalirkan cairan yang berfungsi untuk mendinginkan handphone kamu.
Dan juga lembaran grafit yang hemat panas di ROG Phone 7 juga di buat lebih besar, dan di bentuk ulang untuk memaksimalkan perpindahan panas dari mainboard dan RF Board.
AeroActive Cooler 7 tidak hanya menghadirkan kipas yang di tingkatkan dengan lebih banyak corong yang digunakan untuk mengalirkan cairan panas, tapi terdapat juga pendinginan Peltied termoelektrik yang membuat handphone ROG 7 jauh lebih dingin.
Desain pendingin DualCool yang memastikan handphone memiliki sirkulasi pendinginan hingga ke layar handphone dan seluruh ponsel secara merata.
Dengan baterai 6000 mAh dan kecepatan chargin hingga 65 Watt maka kamu tidak akan ketinggalan moment bermain game seru kamu.
Baca Juga Review Yuk Xiaomi Xiaofang 1s Smart CCTV IP Camera 1080p
Bukan handphone gaming biasa
Selain memiliki performa gaming yang luar biasa, ROG Phone 7 juga dibekali dengan sound sistem yang memiliki kualitas suara yang jernih sehingga kamu mendapatkan pengalaman yang seru dalam bermain game.
Seri ROG Phone 7 di bekali dengan speaker kembar depan 12 x 6 mm dengan volume 50% lebih efektif dari sebelumnya.
Di bantu dengan sub-woofer lime magnet super-linier 13 x 38 mm dalam pendinginan AeroActive 7 yang dapat meningkatkan volume bass hingga 77% di suara 2.1 yang juga bagus
ROG Phone 7 telah bekerja sama dengan pakar audio yang memastikan kamu akan mendapatkan kualitas suara yang tak tertandingi.
Seri ROG phone 7 memiliki semua teknologi untuk semua suara, mulai dari jack headphone 3,5 mm hingga Dirac Virtuo For Headphone untuk menghasilkan suara spesial layaknya di teater.
Dengan adanya dukungan teknologi Snapdragon Sound memastikan audio Bluetooth dengan fidelitas tinggi Latensi super rendah, yang membuat kamu akan di manjakan dengan sound susystem yang ada di ROG Phone 7.
Terdapat juga kontrol ultrasonik AirTrigger yang terkenal memberi gamer kontrol di ujung jari yang membuat kamu serasa menggunakan konsol game.
Fitur ini mendukung berbagai gerakan termasuk Dual Action, Press and lift, dan Gyroscope Aiming.
ROG Phone 7 HP gamming paling lengkap
ROG Phone 7 HP gamming yang satu ini hadir dengan dua varian pilihan yaitu seri Ultimate dan Phantom Black.
Kamu bisa melakukan PO Asus ROG Phone 7 yang di mulai dari tanggal 8 juli 2023 - hingga 17 Juli 2023.
Pre Order ini exclusive hanya tersedia di Erafone Offline store yang ada di seluruh Indonesia dan juga pada Urban Republic Selected Stores.
Kamu bisa mendapatkan handphone ini dengan hanya DP Rp 500.000 kamu sudah mendapatkan bundling promo yaitu Premium Devil Case dan Garansi resmi 2 tahun Asus Indonesia dengan total yang kamu dapatkan sebesar Rp 2.000.000.
Kamu juga bisa dapatkan promo cicilan Bank 0% hingga 24 bulan dan promo financing kredit.
Untuk daftar harga hp ROG Phone 7 ID di bandrol dengan harga
- ROG Phone 7 Ultimate (16/512GB) Rp 18.999.000
- ROG Phone 7 (12/256GB) Rp 13.999.000
- ROG Phone 7 (8/256GB) Rp 10.999.000
Atau kamu bisa manfaatin promo hp asus ROG berikut di bawah ini agar kamu bisa mendapatkan harga hp asus rog termurah :
Early Bird Promo
Periode tanggal 18-31 Juli 2023. Untuk setiap pembelian ROG Phone 7 series konsumen akan mendapatkan eksklusif merchandise ROG 7 Devilcase dan 2 tahun Garansi resmi.
(Dengan total hadiah senilai 2 juta rupiah). Promo ini berlaku di semua mitra penjualan resmi Asus offline, seperti: Erafone, Urban Republic, ROG Store, Asus Exclusive Store dan Asus Authorized Partners.
Serta mitra online, seperti: Eraspace, Tokopedia, Blibli dan Asus Online store.
Consumer Launch Promo
Periode tanggal 18-23 Juli 2023 di Atrium Gandaria City Mall. Selain mendapatkan eksklusif merchandise ROG 7 Devilcase dan 2 tahun Garansi resmi, konsumen juga akan mendapatkan tambahan spesial merchandise seperti: ROG exclusive Jacket, MLBB limited edition T-Shirt dan juga 1000 MLBB diamonds. (Dengan total hadiah senilai 3,5 juta rupiah).
Promo ini berlaku khusus untuk konsumen yang telah melakukan pre-order dari tgl.8-17 Juli secara offline di Erafone lalu melakukan pickup/pengambilan produk di event venue ataupun untuk konsumen yang akan melakukan pembelian langsung di event venue.
Gimana penasaran dengan handphone gaming Asus ROG Phone 7 The Real Gaming Phone.
Oleh karena itu kamu wajib banget untuk ikut membeli handphone ini dan main game kesukaan kamu dan dapatkan keseruannya.
Sekian dulu artikel newbie kali ini dengan judul Review Yuk ASUS ROG Phone 7 The Real Gaming Phone.
Terimakasi dan Tulisan ini diikutsertakan dalam ASUS ROG Phone 7 Blog Writing Competition di Blog Travelerien.
0 Response to "Review Yuk ASUS ROG Phone 7 The Real Gaming Phone"
Post a Comment
Jangan lupa komentar ya