-->

13 Cara Menjaga Hard Disk Eksternal Agar Awet Dan Tidak Cepat Rusak

Tips Cara Menjaga Hard Disk Eksternal Agar Awet Dan Tidak Cepat Rusak - Rekan-rekan pasti pernah mengalami yang namanya hard disk external sering minta di format. Atau mungkin hard disk kamu mengeluarkan bunyi cetak-cetek. Alhasil hard disk ngak ke detek.

13 Cara Menjaga Hard Disk Eksternal Agar Awet Dan Tidak Cepat Rusak

Mungkin kamu pernah mendengar atau pernah mengalami sendiri beberapa hal di atas. Kalimat-kalimat tersebut muncul saat kita mengalami masalah pada media penyimpanan kita seperti harddisk atau media penyimpanan lainnya.

Namun tidak menutup kemungkinan permasalahan ini terjadi pada harddisk baru sehingga kamu mesti hati-hati dalam merawat harddisk eksternal kamu. Kenapa, karena kerusakan pada harddisk dapat menyebabkan kerusakan pada data yang tersimpan.

Jika hal tersebut sampai terjadi maka kamu harus bersiap-siap untuk menyiapkan dana yang lumayan besar karena recovery harddisk akan membutuhkan biaya yang sangat besar bahkan biayanya akan jauh lebih mahal dari harga harddisk baru.

Hard disk eksternal memang akhir-akhir ini sangat populer bagi para pengguna komputer, salah satu keuntungan memiliki hard disk eksternal adalah kamu bisa membawanya kemana-mana dan kamu dapat menyimpan banyak data karena hard disk memiliki kapasitas yang sangat besar dengan dimensi yang relatif sangat kecil selain itu hariddisk eksternal sekarang sangat terjangkau.

Namun karena harddisk eksternal merupakan harddisk yang dapat kita bawa kemana saja sehingga harddisk eksternal lebih mudah rusak jika kita tidak merawatnya dengan benar.

Di artikel kali ini newbie akan memberikan tips untuk merawat hard disk eksternal kamu biar selalu awet dan tidak cepat rusak.

Jika kamu merasa harddisk kamu mulai terasa aneh, kamu bisa mengetahuinya dengan Ciri-ciri Hard Disk Yang Rusak Dan Cara Mengatasinya.

Jangan Main Cabut gunakan opsi "Safe Remove Hardware"

Jengan sepelekan langkah ini karena langkah ini bisa membuat harddisk kamu tetap kenapa karena saat kita menancapkan hard disk eksternal ke komputer dan mulai mentransfer data, banyak  data yang belum tertulis dengan benar pada piringan hard disk tersebut.



Data-data yang sedang tertulis itu kemungkinan masih tertinggal di cache memori. Sehingga jika kamu selesai menggunakan hard disk external, selalu pilih opsi "Safe Remove Hardware". Dengan menggunakan opsi ini, semua data yang tertinggal akan di hapus sehingga data pada harddisk tidak akan rusak saat anda mencabut kabel usbnya.

Opsi ini sangat penting karena pada beberapa hard disk eksternal gagalnya penulisan data dapat menyebabkan hard disk kamu minta di format Ulang.

Jangan terbanting

Jangan sampai harddisk kamu terbanting karena di dalam harddisk eksternal kamu memiliki komponen mekanik di dalamnya. Komponen ini sangat rentan sekali terhadap benturan. Sehingga saat terjadi benturan yang keras pada hard disk, pastinya akan juga mengganggu komponen yang ada di dalam harddisk.

Namun sekarang sudah banyak harddisk eksternal yang tahan banting namun alangkah baiknya jika kamu menjaga hard disk eksternal kamu dari benturan yang berlebihan.

Jangan kena cairan

Harddisk eksternal merupakan barang elektronik yang mesti kamu jauhkan dari cairan apapun yang dapat menyebabkan kerusakan pada harddisk external.

Banyak kasus kehilangan data saat harddisk terkena cairan dan terjadi konsleting pada beberapa bagian harddisk.

Jauhkan dari benda-benda yang bermagnet

Karena harddisk merupakan barang lektronik, maka hard disk akan sangat rentan terhadapat gerakan paksa.

Magnet dapat secara paksa menarik komponen mekanik dalam hard disk. Hal ini dapat merusak sistem kerja hard disk tersebut.

Selain itu piringan yang terdapat di dalam hard disk bisa rusak karena adanya medan magnet yang menyebabkan gerakan paksa pada harddisk.

Gunakan kabel yang bisa menambah pasokan daya listrik

Banyak hard disk eksternal yang tidak memiliki kabel usb dengan jenis kabel Y. atau kabel dengan 2 usb. Menggunakan kabel Y terlihat merepotkan namun kabel dengan jenis ini sangat berguna saat kita menancapkan harddisk eksternal pada sebuah komputer yang slot usbnya tidak memiliki alur listrik yang baik.

Kekurangan pasokan listrik pada hard disk eksternal ini dapat menyebabkan kerusakan pada hard disk eksternal kamu.

Jangan terlalu sering cabut pasang kabel usb

Hah kok bisa! Memang benar karena mencabut dan memasang kabel usb pada hard disk dapat menyebabkan konektor usb yang ada di hard disk eksternal cepat kendor.

Hal ini di sebabkan karena gesekan yang terjadi pada kepala konektor ke hard disk eksternal dan menyebabkan pasokan listrik dan arus data menjadi terganggu dapat merusak kontroler

Hindari banyak getaran

Getaran yang berlebihan dapat menyebabkan gangguan pada kerja mekanik hard disk. Bahkan tidak sering terjadi error.

Jauhkan harddisk dari tempat yang terlalu banyak getaran seperti di atas speaker aktif yang dapat menyebabkan hard disk bergetar secara berlebihan.

Baca Juga 14 Aplikasi Untuk Cek Kesehatan Hardisk PC Dan Laptop

Pastikan harddisk mendapat aliran udara yang baik

Jika kita melihat banyak juga orang saat mengambil data tidak melihat lokasi menaruh hard disk eksternal. Salah satu contoh seperti di bawah dokumen yang tebal sehingga hard disk tidak mendapat pasokan udara yang cukup.

Jika hard disk eksternal kamu tidak mendapatkan pasokan udara yang baik maka hard disk eksternal di salamnya akan semakin panas.

Sehingga menyebabkan kerusakan pada komponen yang ada di dalam hard disk. Maka ada baiknya jika sebelum menggunakan hard disk, kamu menempatkan di ruang yang memiliki aliran udara yang cukup.

Cabut kepala kabel usb bukan kabelnya

Jika kamu menarik kabel usbnya langsung. Hal ini dapat menyebabkan putusnya kebel, baik kulitnya yang berada di luar maupun kumpulan kabel yang ada di dalam kabel USB tersebut.

Kepala kabel usb sengaja dibuat tebal agar dapat di tarik oleh para pengguna hard disk eksternal.

Posisi yang bagus

Saat kabel usb tertancap pada usb hard disk eksternal dan pada sebuah slot usb di komputer anda, Usahakan posisinya tertancap dengan benar. Kabel USB yang tertancap pada posisi miring dapat menyebabkan kerusakan pada kabel usb dan usb yang kamu gunakan.

Backup selalu data dalam hard disk eksternal kamu.

Salah satu cara untuk mengamankan data kamu adalah dengan selalu rajin-rajin melakukan bakcup. Hal ini merupakan salah satu cara yang bisa kamu lakukan karena hard disk eksternal merupakan media penyimpanan mobile yang kamu bawa ke mana saja dan di mana saja.

Simpan di tempat yang aman

Saat hard disk tidak digunakan kita sarankan untuk menyimpan hard disk kamu di tempat yang sejuk dan jauh dari debu.

Simpanlah hard disk kamu dalam pouch yang kamu miliki dan jangan lupa untuk mengeluarkan hard disk kamu dari pouch saat kamu menggunakannya.

Baca Juga 4 Cara Mengatasi Perangkat USB Tidak Terdeteksi Di OS Windows

Defrag HDD secara berkala

Seiring berjalannya waktu. data dan file-file yang kita simpan di dalam hard disk eksternal akan menjadi sangat berantakan dan jika di biarkan akan membuat proses baca tulis data menjadi terhambat alhasil komputer atau laptop kamu akan sangat lemot.

Di sarankan untuk kamu mendefrak hard disk eksternal kamu secara berkala agar dara yang ada di dalam HDD menjadi lebih rapi dan memperpanjang umur pemakaian dari hdd.

Di atas merupakan artikel yang bisa menjadi referensi kamu agar harddisk kamu bisa kamu gunakan cukup lama.

Sekian dulu tutorial newbie kali ini dengan judul 13 Cara Menjaga Hard Disk Eksternal Agar Awet Dan Tidak Cepat Rusak

Berlangganan update artikel terbaru via email:

0 Response to "13 Cara Menjaga Hard Disk Eksternal Agar Awet Dan Tidak Cepat Rusak"

Post a Comment

Jangan lupa komentar ya

Di nbcdns.com

10 Software Terbaik untuk Recovery Data Harddisk

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel