5 Spesifikasi Komputer Penting Yang Anda Butuhkan Pada Perdagangan Forex
10:42
1 Comment
Komputer yang mumpuni adalah salah satu faktor paling penting untuk menunjang performa trading Anda. Ada banyak kendala terutama jika Anda melakukan trading harian dalam frekuensi tinggi, namun teknologi menghambat setiap transaksi yang Anda lakukan.
5 Spesifikasi Komputer Penting Yang Anda Butuhkan Pada Perdagangan Forex - Karena sangat mungkin untuk melakukan transaksi dari iPhone atau laptop Anda, jika Anda melakukan transaksi dalam jumlah tinggi, Anda akan memerlukan komputer yang cepat dengan beberapa layar monitor cepat.
Namun, Anda tidak perlu merakit komputer seharga Rp. 50 juta untuk itu (Kaskus), ditambah jika Anda baru memulai karir profesional di forex, jika Anda ingin tahu lebih banyak tentang forex, ini adalah bacaan yang bagus.
Anda bisa memulai dengan kebutuhan dasar berikut, kemudian melakukan peningkatan sedikit demi sedikit.
Nantinya, Anda bisa melakukan upgrade komponen dari komputer Anda tanpa harus membeli yang baru.
Spesifikasi PC untuk FOREX
Berikut 5 spesifikasi komputer rekomendasi kami yang harus Anda miliki untuk menunjang karir perdagangan forex Anda dengan lancar.
Hard Disk
Hard disk komputer adalah dimana semua data Anda disimpan. Perangkat keras yang satu ini jauh lebih terjangkau saat ini.
Adapun spesifikasi yang diperlukan untuk menjalankan proses komputasi yang cepat adalah dengan memasang Solid State Drive (SSD) dimana kecepatan baca dan tulis nya sangat tinggi.
Contohnya dengan SSD, Anda bisa menghidupkan komputer hanya dalam 10 detik saja, dibandingkan dengan HDD (Hard Disk Drive) yang biasanya bisa lebih dari 30 detik.
Anda juga bisa mengombinasikan SSD dan HDD, dimana sistem operasi menggunakan SSD, sedangkan data yang tidak berhubungan dengan trading Anda, untuk disimpan di HDD seperti foto, video dan sebagainya.
Kapasitas SSD untuk sistem operasi biasanya memakan 100GB, karena itu direkomendasikan bagi Anda untuk memasang kapasitas SSD minimal 256GB, jika Anda menambah HDD sebesar 500 GB lagi.
Spesifikasi rekomendasi : 256 GB (SSD) + 500GB (HDD)
RAM
RAM (Random Access Memory) merupakan komponen komputer yang menjalankan semua proses dari CPU.
Dimana Hard Disk menyimpan data secara permanen, RAM berfungsi menyimpan data untuk menjalankan program komputer.
Karena trader menjalankan banyak proses dalam satu waktu, Anda membutuhkan jumlah RAM dengan kapasitas yang besar.
Biasanya kapasitas RAM yang dibutuhkan trader adalah 8GB sampai 16GB.
Spesifikasi rekomendasi: 8GB RAM
CPU
Central Processing Units (CPU) adalah otak dari komputer Anda. Dimana memproses semua aplikasi yang Anda jalankan.
Kecepatan CPU dalam rentang 1GHz sampai 5GHz. Anda juga perlu memperhatikan jumlah inti otak yang dimiliki prosesor, dimana berfungsi dalam menjalankan beberapa program secara bersamaan.
Spesifikasi rekomendasi: Intel i5 atau i7 dengan kecepatan diatas 2,8GHz
Kartu Grafis
Kartu grafis kerap diperlukan bagi trader professional karena seringkali membutuhkan beberapa layar sekaligus.
Dan kartu grafis bertanggung jawab untuk memproses semua video, grafik dan apapun yang tampil di layar Anda.
Kartu grafis yang mumpuni bisa menampilkan grafik yang akurat dengan kecepatan yang dibutuhkan.
Cari kartu grafis yang terpisah dari CPU dengan kapasitas diatas 2GB. Ilustrasinya GPU adalah RAM dari hasil proses grafis komputer.
Spesifikasi rekomendasi: NVIDIA GTX seri 1050 atau lebih tinggi dengan memori 2GB atau lebih (4GB jika Anda menggunakan lebih dari 2 monitor)
Monitor
Setelah komputer selesai Anda rakit, sekarang Anda bisa fokus pada kebutuhan monitor untuk trading Anda.
Berapa banyak monitor yang Anda butuhkan? Tidak ada jawaban pasti untuk pertanyaan ini.
Sebagian trader nyaman dengan menggunakan hanya satu monitor, sedangkan yang lainnya bisa sampai 8 monitor.
Namun Anda perlu memikirkan kembali berapa monitor yang benar-benar Anda butuhkan sekarang, dan jika Anda perlu tambahan dimasa depan, Anda bisa menambah jumlahnya sedikit demi sedikit.
Jika Anda bisa memuat 4 grafik dalam satu monitor dan Anda ingin memantau 8 grafik dalam satu waktu, Anda bisa menggunakan hanya 2 monitor saja. Dan suatu saat jika Anda ingin memantau 12 grafik, Anda bisa menambah satu tambahan monitor selanjutnya. Monitor yang terlalu banyak bisa menjadi bumerang buat Anda karena Anda jadi sulit untuk berfokus pada grafik utama.
Untuk ukuran monitor, perbandingannya adalah 3 layar 27 inchi akan sama dengan 2 layar 32 inchi. Perhatikan ukuran ruang Anda, dan gunakan yang paling pas dan sesuai.
Spesifikasi rekomendasi: 1080p dengan layar 27 inchi atau 32 inchi
Untuk spek software Anda bisa mengunjungi panduan ini.
Di atas merupakan spesifikasi penting yang wajib banget kamu gunakan jika kamu ingin berkecimpung ke dunia perdangngan forex.
Nah sekian dulu artikel dari newbie kali ini dengan judul 5 Spesifikasi Komputer Penting Yang Anda Butuhkan Pada Perdagangan Forex. Semoga bisa membantu kamu yang saat ini sedang ingin membeli pc untuk bermain forex
Gak perlu tinggi spek nya . Kalau hanya menjalankan trading MT4 dengan robot automatic doang tanpa aplikasi lain, cukup celeron atau core i3 gen 4 pun bisa.Os minimal win 8. Yang penting internet lancar sehingga eksekusi cepat. Kalau trading manual, spek dibawahnya
ReplyDelete